Bagaimana caranya?
Contoh:
Anda memiliki data tanggal di kolom A dan ingin menampilkan nama hari secara otomatis di kolom B. Lihat gambar berikut:
Caranya:
Masukkan data tanggal di sel A2 misalnya. Kemudian masukkan formula berikut ini di sel B2:
=CHOOSE(WEEKDAY(A2), "Sunday", "Monday", "Tuesday", "Wednesday",
"Thursday", "Friday", "Saturday")
untuk menggunakan nama hari dalam bahasa Inggris, atau
=CHOOSE(WEEKDAY(A2), "Minggu", "Senin", "Selasa", "Rabu",
"Kamis", "Jumat", "Sabtu")
untuk menggunakan nama hari dalam bahasa Indonesia.
Maka secara otomatis di sel B2 akan terisi nama hari yang sesuai dengan tanggal di sebelahnya.Setelah itu anda bisa mengcopy formula tersebut ke sel-sel lainnya di kolom B (ke sel B2, B3, B4, dst).
Contoh hasilnya adalah seperti gambar di bawah:
Selanjutnya, kalau anda ingin agar hari tertentu memiliki warna yang berbeda, misalnya hari Minggu berwarna merah, anda bisa menggunakan fasilitas "Conditional formatting" yang ada di Excel.
Catatan:
Fungsi CHOOSE memiliki sintaks CHOOSE(index_num,value1,value2,...) dimana index_num adalah angka yang menunjukkan pilihan, sedangkan value1, value2, dst adalah daftar item yang akan dipilih.
Contoh:
CHOOSE(1, "bakso", "nasi goreng", "sate") akan menghasilkan nilai "bakso".
CHOOSE(2, "bakso", "nasi goreng", "sate") akan menghasilkan nilai "nasi goreng".
CHOOSE(3, "bakso", "nasi goreng", "sate") akan menghasilkan nilai "sate".
Fungsi WEEKDAY memiliki sintaks WEEKDAY(serial_number, return_type). Fungsi ini akan mengembalikan nilai angka dari 1 sampai 7 berdasarkan data tanggal yang dimasukkan di parameter serial_number. Data tanggal yang dimasukkan bisa berasal dari fungsi DATE. Parameter return_type bersifat optional, tidak harus diisi. Kalau parameter return_type tidak diisi, fungsi WEEKDAY akan menghasilkan nilai 1 untuk Sunday, 2 untuk Monday, 3 untuk Tuesday, dan seterusnya sampai 7 untuk Saturday.
Misalnya kita ingin tahu tanggal 31 Desember 1990 jatuh pada hari apa, maka kita bisa memasukkan formula
=WEEKDAY(DATE(1990,12,31))
yang akan menghasilkan nilai 2, yang berarti bahwa tanggal 31 Desember 1990 jatuh pada hari Senin (Monday).
Sumber : http://www.snpages.info/